Selasa, 27 April 2021

Senja dan Kucing


Senja kemarin rona jingganya
Terekam di lantai stasiun yang lengang
Perlahan-lahan menghilangkan diri dibalik gedung 
Mungkin saat itu,
Tak hanya aku saja yang memotret senja
Bisa jadi ada jutaan orang di sisi  lain bumi
Juga menikmati senja dengan caranya sendiri




Seekor makhluk kecil berburu orange
Sebut saja Baby Oyen
Ia tampak berjalan dan mengeong mencari makan sendiri
Kuhampiri dan kuberikan sedikit makanan untuknya
Kemudian ia naik ke pangkuanku dan memandangku
Mungkin ingin mengucapkan terima kasih
Atau mungkin juga dia ingin menemani aku menikmati senja

Senja dan Baby Oyen kala itu  
Adalah dua hal yang sama bagiku
Mereka sama-sama sendiri meskipun dilihat beribu pasang mata
Mereka hanya bisa kulihat di sebentarnya waktu
Ingin memandangnya lebih lama
Tapi senja keburu beralih
Ingin terus memeluk dan merawatnya
Tapi sadar rumahpun aku masih menumpang
Akhirnya yang bisa kulakukan adalah menitipkan pada semesta 

Jakarta, 27 April 2021
16:03 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Garis Tak Kasat Mata

  Setelah menyakiti seseorang atau setelah bermasalah dengan seseorang tertentu, suasana hati ketika bertemu orang itu jadi berbeda, seperti...